Selasa, 16 Juli 2013

PENGARUH KONSENTRASI ZAT ANTI AIR NK GUARD NDN TERO (Fluorocarbon) TERHADAP PEMBASAHAN PERMUKAAN KAIN CARA SPRAY TEST PADA PENYEMPURNAAN ANTI AIR KAIN KAPAS, POLIAMIDA DAN POLIESTER-KAPAS ( 65/35)

PENGARUH KONSENTRASI ZAT ANTI AIR NK GUARD NDN TERO (Fluorocarbon) TERHADAP PEMBASAHAN PERMUKAAN KAIN CARA SPRAY TEST PADA PENYEMPURNAAN ANTI AIR KAIN KAPAS, POLIAMIDA DAN POLIESTER-KAPAS ( 65/35)
Lestari Nadia
Mahasiswa Kimia Tekstil, Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil, Bandung, Indonesia.
ABSTRAK
Penyempurnaan anti air pada kain kapas, poliamida dan poliester-kapas (65/35) dapat menggunakan NKN Guard NDN Tero (fluorocarbon) sebagai zat anti air.  Telah dilakukan percobaan proses penyempurnaan anti air dengan variasi konsentrasi fluorocarbon 40 ml/L hingga 100 ml/L dengan interval 20 ml/L. Proses penyempurnaan anti air dilakukan dengan cara pelapisan (coating), kemudian pengeringan pendahuluan pada suhu 1000C selama 2 menit, dilanjutkan dengan pemanasawetan pada suhu 1600C selama 2 menit. Percobaan dilakukan pada kain kapas, poliamida dan poliester-kapas. Pengujian dilakukan terhadappembasahan permukaan kain cara spray test. Dari hasil pengujian ternyata peningkatan konsentrasi resin fluorocarbon menaikkan nilai pembasahan kain. Kondisi terbaik proses  penyempurnaan anti air pada kain kapas sebesar 70 menggunakan konsentrasi NK Guard NDN Tero 80 ml/L, untuk kain poliamida nilai pembasahan tertinggi sebesar 90 menggunakan konsentrasi NK Guard NDN Tero 60 ml/L. Sedangkan pada kain campuran poliester-kapas (65:35) nilai pembasahan tertinggi sebesar 100 diperoleh dengan mengunakan konsentrasi  NK Guard NDN Tero 60 ml/L.
Kata kunci: Anti air, Fluorocarbon, Kapas, Poliamida, Poliester-Kapas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar